Belajar Daily Expression? 2 Manfaat Penting dalam Speaking

Kita semua telah mengetahui bersama bahwa dengan speaking english adalah suatu keharusan supaya dibilang bisa bahasa inggris. Ada banyak cara untuk menguasai bahasa inggris, salah satunya adalah dengan cara daily expression yang akan dijelaskan detail pada artikel ini.

Pada kesempatan kali ini saya akan share sesuatu yang berkaitan dengan cara belajar daily expression, baik itu dari sisi manfaat serta pengaruhnya pada perkembangan speaking.

Kita semua telah mengetahui bahwa speaking english merupakan merupakan keharusan supaya dibilang bisa bahasa inggris. Hal itu karena inti dari fungsi bahasa adalah bisa memahami maksud dari pembicaraan lawan bicara ketika berkomunikasi.

Sehingga dengan menguasai speaking english dengan fasih dan fluently maka kita sudah melakukan mencapai dari fungsi dari bahasa itu sendiri. Terlepas dari bahasa apapun itu.

Karena sekarang kita sedang membahas bahasa inggris, maka kita fokus bagaimana bisa mendapatkan kefasihan dalam berbicara bahasa inggris.

Seperti yang saya beritahu pada artikel diatas, bahwa salah satu yang bisa meningkatkan kualitas speaking english dan bisa mencapai pada tahap fluent adalah dengan daily expression.

Belajar DAILY EXPRESSION

Daily expresion adalah english phrase atau susunan kata kata yang sering digunakan oleh penutur aslinya ketika berbicara.

Kita tidak sebut phrase tersebut merupakan susunan baku, karena setiap penutur pada negara yang berbeda memiliki daily expression mereka sendiri.

Sehingga ada istilah AMERICAN ENGLISH dan BRITISH ENGLISH.

Ya pada tiap negara tersebut memiliki daily expression mereka sendiri. Hal tersebut bisa terjadi karena bahasa itu sendiri merupakan budaya. Budaya, walaupun pada mulanya merupakan satu, akan bisa berubah jika terjadinya jarak dalam jangka waktu yang lama.

Sebab itu, bahasa inggris amerika berbeda dengan bahasa inggris british, baik itu dari sisi bahasa, accent hingga expression nya.

Senarnya accent english tidak hanya sebatas dari dua accent yang disebut diatas, adalagi english canada, australia dll.

Bahkan dalam sebatas kata saja kedua wilayah tersebut, memiliki kata (word) yang jauh berbeda namun memiliki arti dan maksud yang sama.

Berikut ini contohnya :

American English British English
flat apartment
petrol gas, gasoline
postbox mailbox
car park parking lot
full stop period (punctuation)
public school private school
state school public school
postcode zip code
holiday vacation
shopping trolley shopping cart
dll dll

Beberapa contoh diatas merupakan contoh sebagian saja, dan masih banyak yang lainnya. Yang pastinya tidak hanya kata – kata saja, namun terdapat juga perbedaan dalam expression.

OK, Kembali ke daily expression.

Expression merupakan metode pembelajaran bahasa inggris yang dipercaya memiliki banyak pengaruh terhadap kualitas bahasa inggris kita dalam speaking.

Belajar Daily Expression Berarti Belajar bahasa inggris secara CCU

Apa itu CCU?

CCU adalah singkatan dari Cross Culture Understanding, yang merupakan pembelajaran dan pemahaman terhadap lintas budaya. Yaitu antara budaya kita dan budaya negeri dari bahasa asing yang sedang kita pelajari.

Seperti yang telah saya sampaikan diatas bahwa daily expression memiliki bahasanya masing – masing tergantung dari negara penutur manakah dia.

Amerika kah?
British kah?
Canada kah?

Jadi diantara semua negara yang bahasa inggris merupakan bahasa utamanya memiliki daily epression mereka masing – masing. Serta tidak sama satu sama lain.

Jadi dengan kita mempelajari daily expression dari situs atau buku yang ditulis oleh orang Amerika secara tidak langsung kita juga telah belajar Cross Culture Understanding Secara Bersamaan.

Belajar bahasa inggris dengan not word by word akan tetapi phrase

Belajar bahasa inggris tidak lepas dari yang namanya penghafalan dan pembendaharaan kosa kata yang tidak sedikit jumlahnya. Setidaknya harus ada sekitar 5000 kosa kata bahasa inggris yang kita hafal agar bisa berbicara bahasa inggris dengan lancara di berbagai topik.

Masalahnya,

Untuk menghafalkan 5000 kosa kata saja belum tentu mudah, apalagi harus menghafal seluruh isi kamus. Pastilah tidak semudah membalikkan telapak tangan.

Jadi dengan adanya pembelajaran bahasa inggris dengan daily expression akan membuat kita lebih cepat menghafalkan jumlah kata dalam bahasa inggris.

Sebagai contoh:

Apabila anda menghafal towel (handuk) : maka itu satu kata.

Namun jika anda menghafal where is my towel : maka anda langsung mendapat 4 kata beserta cara pemakaiannya.

Dengan mempelajari daily expression anda akan langsung mendapatkan setidaknya 4 hingga 5 kata dalam bahasa inggris dalam usaha yang sama ketika anda menghafalkan perkata.

Jadi dengan anda menghafalkan kosa kata anda akan menghabiskan banyak waktu dan tentunya lebih sulit. Belajar dengan daily expression lebih mudah walupun lebih panjang karena anda menapat pola yang mudah untuk diingat.

Contoh Daily Expression

DAILY EXPRESSION ARTI
What happens? / What is wrong? / What is going on? Ada apa? / Apa yang terjadi?
Is there something wrong? Apa ada yang tidak beres?
you are really something! kamu ada-ada saja!
Move a bit! geser sedikit!
keep silent! diam!
shut up! diam! (kasar)
take it easy! santai saja
hurry up! cepat!
anybody home? apa ada orang dirumah?
move a bit! tolong geser sedikit!
wait a second! tunggu sebentar!
it is your turn! sekarang giliranmu!
wanna have some? mau nyobain? (makanan)

Bahasa Inggris dengan Expression

Belajar bahasa inggris dengan expression dalam proses pembelajaran bahasa inggris kerap menjadi fokus dari hampir dari setiap lembaga bahasa inggris. Hal ini karena dampak yang sangat besar bagi progress murid dari pada hanya dari sekedar mempelajari perkata.

Namun, ironi yang di hadapi kebanyakan beberapa pembelajar dan beberapa lembaga masih menggunakan metode pembelajaran bahasa inggris secara perkata, yaitu dengan mengahafal kata perkata.

Jadi apakah itu buruk?

Tidak, itu sangat baik.

Itu akan sangat baik karena bisa memperkaya kosa kata setiap murid. Namun, metode itu sudah ketinggalan zaman. Sekarang sudah di temukan sebuah metode belajar bahasa inggris lebih efektif oleh trainer-trainer bahasa inggris di indonesia maupun luar negri.

Apa metode itu?

Metode itu adalah belajar bahasa inggris dengan EXPRESSION. Baik hanya dengan membaca atau pun menghafalkan. Manfaat belajar dengan metode ini dalam jangka panjang:

Vocabulary lebih awet

Expression terdiri dari dua atau lebih kata. Jika kita lupa bagian depan dari expression yang pernah kita hafal, maka kita gampang mengingatnya dengan memancingnya dengan yang kita kita ingat pada bagian akhir expression. Seperti hal nya kerja otak yang memiliki sel sel yang saling bersambung

Belajar grammar secara alami.

Expression yang di pelajari biasa nya di adaptasi dari percakapan asli foreigner melalui percakapan keseharian bahkan dari musik atau film sekalipun.

Mempercepat proses penguasaan bahasa inggris

Secara logika expression akan memberi kita lebih banyak kata dalam waktu yang sama dibandingkan hanya dengan kosakata. Dan kita juga secara alami menguasai grammar tanpa harus mempelajarinya secara langsung.

Example:

Saya mau makan

I want to eat (standar english)

I want to get some food (expression)

Metode ini pun sudah banyak di adopsi oleh hampir semua lembaga bahasa inggris. Selain memiliki track record yang menjanjikan, kita juga juga seperti di permudah dan di percepat dalam belajar bahasa inggris.

Selamat mencoba!

Demikianlah pembahasan kita mengenai daily expression yang bisa teman – teman praktekkan untuk speaking skills teman – teman. Sudah banyak yang berhasil dengan cepat menguasai speaking english dengan menerapkan metode pembelajaran daily expression.

Share it!
Mr. Khalid
Mr. Khalid

InggrisPRO merupakan wadah pembelajaran bahasa inggris serta menyediakan resource untuk mendukung pembelajaran bahasa inggris.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.